Rabu, 23 Maret 2011

macam macam ISOLATOR OPTO (OPTOCOUPLER)




Optocoupler adalah saklar fotoelektrik yang terdiri dari sebuah LED yang memancarkan cahaya infra merah dan sebuah foto transistor, seperti ditunjukkan pada gambar. Untuk mendapatkan arus yang lebih besar dapat digunakan foto-Darlington sebagai pengganti foto-transistor. LED dan foto-transistor termuat dalam suatu pak dengan dua sambungan masukan dan dua sambungan keluaran. pada saat logika 1 diumpankan ke masukan, LED akan menghantar dan memancarkan sinar infra merah yang akan menghidupkan transistor untuk menghasilkan arus keluaran. Supaya tersedia arus yang cukup untuk menggerakkan LED digunakan sebuah Transistor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar